Difabel Fisik Dominasi Jumlah Pemilih Disabilitas Pilkada Medan 2024

Disabilitas fisik mendominasi jumlah pemilih difabel di Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Kota Medan 2024. IST

IMAJI.CO.ID, MEDAN — Kategori disabilitas fisik mendominasi jumlah pemilih difabel di Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Kota Medan 2024, yang tergabung dalam daftar pemilih tetap (DPT) 1.844.406 jiwa.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan mencatat, total pemilih disabilitas pada Pilkada Medan 2024 sebanyak 2.579 orang. Antara lain terdiri dari pemilih disabilitas fisik, disabilitas sensorik wicara, disabilitas mental, disabilitas intelektual, disabilitas sensorik netra, dan disabilitas sensorik rungu.

Ketua KPU Kota Medan, Mutia Atiqah, merinci untuk kategori disabilitas fisik terdapat sebanyak 1.372 pemilih atau 53,20 persen. Disabilitas sensorik wicara sebanyak 486 pemilih atau 18,84 persen, disabilitas mental sebanyak 323 atau 12,52 persen.

“Kemudian terdapat 184 pemilih disabilitas intelektual atau 7,13 persen, disabilitas sensorik netra sebanyak 141 pemilih atau 5,47 persen, dan disabilitas sensorik rungu 73 pemilih atau 2,83 persen,” katanya menjawab Imaji.co.id, Minggu (20/10).
dalam Pilkada Kota Medan 2024 ini, jumlah pemilih di setiap TPS berjumlah sekitar 400-500 pemilih. Akan diatur jumlah pemilih yang diperkenankan masuk di area TPS, sehingga tidak berdesakan.

Pihaknya berkomitmen menciptakan suasana tempat pemungutan suara atau TPS senyaman mungkin terhadap pemilih, terutama para pemilih dari kalangan divabel.

“Nanti kan pemilih yang datang ke TPS tidak langsung sekali semua, akan diatur waktunya agar tidak membludak di TPS. Dan disitu akan kita sampaikan ke KPPS-nya agar menyediakan kursi minimal 10 persen dari jumlah pemilih yang ada di TPS itu,” sebut dia.

KPU Medan melakukan bimbingan teknis bagi para petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara atau KPPS, sehingga hal-hal berkenaan dengan kenyamanan TPS bahkan intervensi dapat diminimalisir.

“Semua upaya ini dalam rangka mencapai target partisipasi pemilih di Pilkada Kota Medan 2024 sebesar 75 persen,” pungkas Mutia. (GOB)

ADVERTISEMENT