IMAJI.CO.ID – Tinggal hitungan jam, Vivo V40 Lite bakal segera dirilis di Indonesia. Desain premium yang dipadukan dengan teknologi AI menjadi fitur andalan.
“Vivo menghadirkan vivo V40 Lite sebagai smartphone yang menggabungkan teknologi mutakhir dengan desain premium, menghadirkan pengalaman baru di segmen mid-range,” ungkap Gilang Pamenan, Product Manager vivo Indonesia dalam keterangan resminya.
Vivo V40 Lite disematkan serangkaian fitur AI yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman fotografi dan kreasi konten visual. Salah satu fitur unggulannya adalah AI Erase.

Sesuai namanya, teknologi AI ini dapat menghilangkan objek yang tidak diinginkan dengan mudah dan natural, tanpa meninggalkan jejak bekas editing yang mencolok. Hasilnya seolah-olah objek tersebut memang tidak pernah ada.
Ada juga AI Aura Light Portrait yang memberikan efek cahaya lebih lembut dan
merata, menghasilkan foto yang lebih dramatis dan estetis. Hasilnya dijanjikan bak foto di studio
Vivo juga menyematkan fitur AI Photo Enhance mampu memperbaiki secara otomatis, mulai dari meningkatkan ketajaman, memperbaiki warna yang memudar, hingga menghilangkan noda dan goresan.

Adapun keunggalan lainnya yang ditawarkan yakni fast charging 80W dimana baterai 5.000 mAh dapat terisi 0-45% hanya dalam waktu 15 menit. Kesehatan baterai pun dijamin hingga 4 tahun.
Selain itu, V40 Lite akan menggunakan layar AMOLED dengan refresh rate 120Hz. Kamera utama 50MP didukung kamera ultra wide 8MP. Sementara untuk kamera selfie, diberikan kamera 32MP.
Titanium Silver, Carbon Black dan Pearl Violet adalah varian warna yang bisa kamu pilih sesuai selera. Bocorannya, gawai ini akan mengudara di harga 5-6 jutaan.